Klik Gambar
Way Kanan-(HPN)- Ormas Garuda akan mengadakan silahturahmi kepada empat instansi di pemerintah daerah Way Kanan mengadakan audensi kepada Kapolres Way Kanan, Dandim Way Kanan, Kejaksaan Way Kanan dan Kesbangpol untuk melaporkan keberadaan organisasi garuda ini di Kabupaten Way Kanan. Senin (21/02/22).
Organisasi Masyarakat Garuda Way Kanan mengadakan Silahturahmi ke seluruh Instansi pemerintah Way Kanan, Acara tersebut dihadiri langsung Ketua, Sekretaris, Bendahara, beserta Anggota Garuda Way Kanan.
Dalam sambutannya Ketua DPC Garuda Way Kanan Abdul Gani, menyampaikan bahwa hari ini saya mengundang sekertaris, bendahara serta anggotanya, mudah-mudahan organisasi kita bisa bersatu dan kompak untuk menuju kabupaten way kanan berjaya, maka dari itu saya beserta anggota hari ini untuk menghadap empat instansi,”Ucapnya.
Ditempat yang sama Sekertaris DPC Garuda sudirman mengatakan, kita semua harus bersatu kompak demi kejayaan organisasi garuda di kabupaten way kanan, lebih maju kedepannya untuk setiap kecamatan maka dari itu kita harus berjuang sama sama karena organisasi ini,”Ujarnya.
Selain itu juga organisasi ini bukan milik pribadi tetapi milik kita bersama-sama, karena organisasi garuda ini adalah berbentuk masa, jadi harus ikuti aturan pemerintah daerah.
Sehingga nya organisasi ini bisa menjadi bermitra, bersinergi, bekerja sama dengan mendukung kegiatan pemerintah daerah khususnya kabupaten way kanan dan bisa di akui organisasi yang sportif dan sesuai dengan ADRT organisasi,”Ungkapnya.
“Kami selaku sekretaris untuk mengajak rekan-rekan kita harus mengejar target lebih banyak minimal enam sampai tujuh kecamatan harus terbentuk di kabupaten way kanan,”Terangnya kepada salah satu awak media. (RH)