Pemkot Metro, Mendapatkan Penghargaan Sebagai KLA Tahun 2022 Dengan Kategori Nindya

Foto, Pemkot Metro, Mendapatkan Penghargaan Sebagai KLA Tahun 2022 Dengan Kategori Nindya

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Kota Metro-(HPN)- Pemerintah Kota (Pemkot) Metro kembali meraih penghargaan sebagai Kota Layak Anak (KLA) kategori Nindya untuk tahun 2022. Prestasi ini lebih tinggi dari yang didapatkan 2021 lalu yakni kategori Pratama.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) I Gusti Ayu Bintang Puspayoga kepada Walikota Metro Wahdi Siradjuddin di Novotel Bogor Golf Resort and Convention Center, Jawa Barat, Jum’at (22/07/22).

Baca Juga :  Penyerahan Piala Dan Piagam Penghargaan Kodim Terbaik Jajaran Kodam II/Sriwijaya
Foto, Walikota Metro
Foto, Walikota Metro

Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin mengungkapkan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada semua jajaran Pemkot Metro serta pihak-pihak yang terlibat atas capaian yang telah diraih sehingga Kota Metro mendapatkan penghargaan sebagai KLA Tahun 2022 dengan kategori Nindya.

“Alhamdulillah kategori Nindya, ini merupakan penghargaan untuk masyarakat Kota Metro serta Fokorpimda,” kata Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin usai menerima penghargaan tersebut.

Wahdi mengatakan, penghargaan Nindya ini akan menjadi semangat dan motivasi sekaligus beban tanggung jawab untuk terus meningkatkan pelayanan terlebih yang berkaitan kepada anak.

Baca Juga :  Tetap Solid, Keluarga Besar PWRI Metro Gelar Buka Puasa Bersama di Hari Ke 12 Ramadhan

Pelayanan ini baik dari sisi infrastruktur dan program-program yang dapat memberikan kenyamanan serta perlindungan terhadap anak di Kota Metro.

“Pemerintah Kota Metro dengan penghargaan ini, akan lebih berkewajiban dan bertanggung jawab untuk melaksanakan dan mendukung kebijakan nasional.dalam penyelenggaran program perlindungan anak,” tandasnya. (Red)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum