Patut diacungi Jempol, Forkopimda Kota Metro Gelar Patroli Gabungan Ibadah Kenaikan Isa Al Masih

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Metro,Lampung-Halopaginews.com- Forkopimda Kota Metro, Wali Kota Metro, Hi. Bambang Iman Santoso,S.Sos.,M.Pd.I., Dandim 0411/KM Letkol Inf Noval Darmawan,S.H.,M.I.P. dan Kapolres Kota Metro AKBP Hangga Utama Darmawan,S.I.K. memimpin langsung kegiatan Patroli Gabungan TNI-Polri-Pemda, dalam rangka monitoring perkembangan situasi pada pelaksanaan ibadah Kenaikan Isa Al Masih sekaligus suasana libur nasional di wilayah Kota Metro. Rabu malam (28/05/2025)

Tampak hadir pula dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Metro Dr. M. Rafieq Adi Pradana, Asisten I Supriyadi,S.Sos., Kadishub Hi. Helmy Zain,ATD,MT., Kapolsek Metro Pusat AKP Teguh Pranoto dan Kasat Lantas Polres Metro AKP Sulhan.

Baca Juga :  Masuki Hari Ke 6 Krui Pro WSL QS 5000 Tahun 2024, Mari Dukung Atlet Indonesia Yang Masih Berlaga

Usai Apel Pengecekan Kekuatan dan Kesiapan personel Patroli, kegiatan dilanjutkan dengan bersilaturrahmi di rumah ibadah Gereja Hati Kudus Jl. A.H. Nasution Metro Pusat, Gereja HKBP Jl. Tulang Bawang Yosorejo Metro Timur dan Gereja Bethel Indonesia (GBI) Jl. A.H. Nasution Metro Timur.

Personel Gabungan yang terdiri dari Anggota TNI (Kodim 0411/KM), Polri (Polres Metro), Sat Pol PP dan Dishub Pemkot Metro tersebut melaksanakan tugas sesuai dengan arahan yang diterima.

Baca Juga :  Gubernur Lampung Menyerahkan Plt Bupati Way Kanan Kepada Ayu Asalasiyah

Mewakili Forkopimda, Kapolres Metro AKBP Hangga mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Forkopimda Kota Metro terhadap umat Kristiani yang sedang menjalankan ibadah keagamaan.

“Kami ingin memastikan ibadah berlangsung aman dan lancar. Ini adalah bentuk kehadiran negara dalam memberi rasa aman,” ujarnya.

Selain kegiatan pengamanan, ini juga sebagai momen penting dalam mempererat silaturahmi antar umat beragama dan menjaga keharmonisan di Kota Metro.

Dengan kehadiran langsung Forkopimda, diharapkan umat Kristiani dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan penuh khidmat. (Red)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum