Wabup Azwar Hadi, Berharap Hutan Mangrove Harus Dijaga Kelestariannya

Foto, Wabup Azwar Hadi, Berharap Seluas 1200 Hektar Hutan Mangrove Harus Dijaga Kelestariannya

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-(HPN)- Wakil Bupati Lampung Timur Hi.Azwar Hadi SE.M.SI beserta rombongan meninjau hutan mangrove di tiga Desa yang ada di Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur, Rabu (06/07/2022).

Acara tersebut di hadiri langsung oleh Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi, SE MSI Anggota DPRD Lampung Timur H Andri,  Kadis Pendidikan dan kebudayaan Marsan, Camat Labuhan Maringgai Agustinus Tri Handoko.SE,.MM, Kasat Polair Polres Lampung Timur Akp Yusmawardi dan Anggota Koramil Labuhan Maringgai.

Foto, Wabup Lampung Timur
Foto, Wabup Lampung Timur

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Bupati Lamtim Azwar Hadi kepada awak media, untuk kegiatan kita hari ini mengunjungi dan menelusuri hutan mangrove dipesisir Kecamatan Labuhan Maringgai. Khususnya di Desa Sriminosari dan Desa Margasari, kemudian Desa Muara Gading Mas.

Baca Juga :  Dandim 0429/Lamtim, Kunjungi Koramil 429-02/Way Bungur Mempererat Silahturahmi Para Prajurit dan Persit

“Yang total luasnya 1200 hektar dan ini akan kita kembangkan lagi dalam rangka mengikuti eksplorasi pameran promosi Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) di Jakarta.

Artinya mangrove kita ini akan terus berkembang dan berkelanjutan agar tidak ada lagi kerusakan untuk kedepanya supaya dijaga, “Kata Azwar.

Alhamdulilah kepada masyarakat Margasari, Sriminosari dan Muara Gading Mas yang sudah memelihara untuk mengantisipasi dampak abrasi pantai.

Lanjut Azwar, mangrove itu banyak manfaatnya, selain bisa membuat tempat ekosistem ikan dan kepiting juga menahan dampak abrasi. “Tadi kita bersama rombongan juga sudah berkeliling menelusuri hutan mangrove bersama-sama, “Ucapnya.

Baca Juga :  251 Personel Polres Lamtim, Amankan Aksi Damai di Bawaslu

Untuk tananam mangrove selain di Kecamatan Labuhan Maringgai ada di Pasir Sakti, pembibitannya sudah ada di Desa Margasari. Untuk pembibitanya di Lampung Timur ini untuk mengisi di daerah Jambi dan luar daerah Lampung.

“Jadi bagi masyarakat yang ingin menanam mangrove bisa langsung datang ke tempat pembibitan yang ada di Kecamatan Labuhan Maringgai dan Pasir Sakti.

Azwar berpesan kepada masyarakat Margasari, Sriminosari dan Muara Gading Mas agar menjaga tanaman mangrove yang sudah dipelihara dengan baik ini. Ayo kita jaga bersama-sama, “Harapnya. (Eko)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum