Begawi Autofest 1.0 FOL Lampung Bius Peserta

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Bandar Lampung (HPN) – Rindu akan event Autocontest tingkat Nasional yang selama ini cukup terbilang absen, kini Forum Otomotif Lampung sebagai Paguyuban Komunitas Otomotif di Provinsi Lampung, mengadakan agenda yang bertajuk ” Begawi Autofest 1.0.”

Acara yang digelar pada hari Sabtu (30/11/19), bertempat di Ciplas Ramayana Robinson B, Kota Bandar Lampung, telah membius sebanyak 96 peserta Auto Contest, 1 peserta asal Bengkulu, dan diikuti oleh All Community FOL.

Selain Auto Contest, juga menampilkan Otogames, dengan maksud, silaturahmi Lintas Komunitas Roda Empat (R4) se-Lampung. Ini merupakan upaya dalam memberikan sarana kreatif bagi insan pecinta Otomotif Lampung, sekaligus membentuk citra positif Otomotif Lampung di kancah Nasional, dengan di motori oleh Tiyuh Project. Yakni, pada pelaksanaan acara ini dibuka sebanyak 76 kategori.

“Penjurian dan kemasan acara jadi perhatian terbesar kami, dengan menghadirkan juri berlicensi dan sudah terbiasa dalam Contest skala Nasional, yang di harapkan mampu memberi impact dan masukan positif bagi para kontestan, karena event ini direncanakan sebagai hajat tahunan Otomotif Lampung,” kata Roby dan gaman dari Tiyuh Project.

Baca Juga :  Pelatihan Peningkatan Kemampuan Intelijen Perairan Ditpolairud Polda Lampung

Sementara, selaku perwakilan FOL Thofan dan Widi mengatakan, bahwa pada event ini animo club sangat luar biasa, para Komunitas yang berkompetisi kreatif dalam memodifikasi mobilnya, Lampung tak kalah saing.

“Luar biasa animo Club/Komunitas yang berkompetisi kreatif dalam memodifikasi unitnya, Lampung tidak kalah dengan Kota-kota besar lainnya, bahkan beberapa kontestan sudah sering ikut dalam kompetisi Nasional sebelumnya, tentu saja show up nya selalu variatif.” ujar Thofan dan Widy mewakili FOL.

Tak hanya itu, pihak penyelenggara juga menampilkan sejumlah deretan Mobil-mobil keren, selanjutnya acara juga di isi dengan Otogames seperti Car Limbo, Damn Low, Engine Rave dan hiburan dari #LokalLampungKeren, yang dipandu oleh Host super bawel yaitu, Amel dan Basith, kemudian ada juga performance band Sepeda Mini, DJ Dicky dan Vj Billa,  semakin pecah Crowded event dan pengunjung dengan Dance juga Lady Car Wash Red Devils.

Baca Juga :  SD Negeri 2 Rawa Laut Berprestasi Tingkat SD se-Bandar Lampung

Dari pemenang 76 Kategori dan pembagian Trophy, diumumkan plus special Begawi people Choice (Matic Gank, Kere Hore, dan OMI), King Nomine (Civic FD DB Enginering), dan King Begawi Autofest (Innova Askha Ketombe).

“Menang kalah hal biasa dalam berkompetisi, tetapi sportifitas yang luar biasa patut di acungi jempol untuk para kontestan, semoga dari Begawi Autofest Ini Citra Lampung makin positif dan sampai berjumpa kembali dalam Begawi Autofest FOL seri Selanjutnya.” tutup Riga Ketua Umum Forum Otomotif Lampung mengakhiri acara. (Rls/Tim)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews