Klik Gambar
Way Kanan (HPN) – Sejumlah 19 Polisi Wanita (Polwan) di jajaran Polres Way Kanan menerima pembinaan dan arahan dari Kapolres Way Kanan AKBP. Binsar Manurung. Arahan ini dalam rangka peringatan Hari jadi Polwan ke-72 tahun 2020, bertempat di Aula Adhi Pradana Polres setempat. Jum’at (14/08/2020).
Kegiatan dihadiri juga Wakapolres Way Kanan Kompol. Fanny Indrawan, Kabag Sumda Kompol. Martaudin dan Ps Kasi Propam Polres Way Kanan.
Dalam sambutannya, Kapolres Way Kanan AKBP. Binsar Manurung menyampaikan sejarah singkat tentang berdirinya Polwan Republik Indonesia dan persamaan gender antara Polisi Laki-laki dan Polisi Wanita dalam mengabdikan diri atau ilmu di Kepolisian Republik Indonesia.
Polisi Wanita (Polwan) memiliki pengaruh yang cukup besar dalam sejarah kepolisian RI pada era awal kemerdekaan, kehadiran Polwan menjadi titik balik karakter kinerja Polisi.
“Atas dasar latar belakang itulah, kehadiran Polwan menjadi sangat dibutuhkan. Wanita-wanita terpilih dididik dan melalui proses yang sama dengan Polisi Laki-laki lainnya.” sebut Kapolres.
Kapolres Way Kanan juga memberikan apresiasi terhadap prestasi yang sudah diraih oleh Polwan Polres Way kanan.
“Tentunya kita semua mengharapkan Polisi Wanita Polres Way Kanan haruslah Profesional bekerja, dapat menempatkan diri ditengah masyarakat menjauhkan diri dari hal yang tidak baik, menjaga solidaritas dan sinergitas serta jaga nama baik Korps Polri.” harap Kapolres. (Zainal)