Bentuk Kepedulian!! GML Kota Metro Berharap Jum’at Berkah Saling Berbagi ke Masyarakat

Foto, GML Kota Metro Berbagi ke masyarakat

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Kota Metro-(HPN)- Masyarakat Kota Metro kembali menerima berkah dihari jum’at melalui program yang dijalankan oleh Ormas Gema Masyarakat Lokal (GML) Kota Metro dan donatur yang telah ikut serta dalam program tersebut.

Seperti yang disampaikan oleh Slamet Riadi Ketua DPD GML Kota Metro kegiatan sosial yang dilakukan oleh GML akan terus konsisten dan berkelanjutan, masyarakat yang menerima kali ini ada di 3 kelurahan 2 kecamatan yang ada di kota Metro, dan ada sebagian yang merupakan hasil dari tetangga maupun sanak-saudara yang memberikan informasi kepada GML via Facebook maupun Instagram.

“Kegiatan kami ini akan terus berkelanjutan dan konsisten kedepannya dan kami selalu menerima informasi yang masyarakat berikan kepada kami baik itu Via telfon, Facebook, maupun instagram yang dimiliki oleh seluruh anggota DPD GML Kota Metro,” Terangnya.

Baca Juga :  Dinas Kesehatan Metro Terapkan Aplikasi MEWS-OBSTETRI Jama-Pai Integrated

Slamet berharap kedepannya rasa kepedulian yang sudah terbangun diantara masyarakat lebih tinggi, dan ia juga berharap agar para donatur kedepannya dapat terus ikut serta dalam kegiatan ini, mengingat masyarakat Metro masih banyak dalam lingkup membutuhkan atau menengah kebawah.

Selain itu juga kedepanya pemerintah agar rasa kepedulian yang ada di masyarakat dapat terus meningkat mengingat masih banyak saudara kita yang membutuhkan, dan saya berterima kasih kepada donatur yang telah ikut serta dalam program jum’at berkah ini dan saya berharap untuk kedepannya agar kerja sama ini dapat terus berlanjut,”Pungkasnya.

Baca Juga :  Dekranasda Metro, Silfia Naharani Hadiri Photography Loves Vintage di Rumah Dokter

Gustina yang merupakan salah seorang penerima dari kegiatan jum’ at berkah ini mengucapkan rasa Terima kasihnya kepada Ormas GML beserta anggotanya.

“Saya sangat berterima kasih kepada seluruh anggota GML yang telah membantu keluarga saya, dan kedepanya saya berharap agar kegiatan ini terus ada untuk membantu keluarga lainya yang mengalami keadaan seperti saya,” Tutupnya.  (Red)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum