Peringati Sumpah Pemuda GML Metro Berbagi Kursi Roda

Foto, Peringati Sumpah Pemuda GML Metro Berbagi Kursi Roda

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Kota Metro-(HPN)- Gerakan Masyarakat Lokal Indonesia (GML) Dewan Pimpinan Daerah Metro Seperti Biasa Melakukan Kegiatan Rutin Jum’at Berkah Berbagi dan Peduli Warga, Kali ini Berbagi  Kursi Roda dan Paket Sembako Serta Santuni Anak Yatim Piatu. Jum’at (29/10/2021).

Menurut Slamet Riadi Ketua DPD GML Indonesia Kota Metro “Alhamdulillah Momentum Peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober Kami Memberikan Korsi Roda kepada Ibu Juminah, seyogyanya kamren kita lakukan akan tetapi jadwal GML Metro sangat padat ahirnya hari ini baru kita laksanakan sekaligus kegiatan Jum’at Berkah Berbagi,” ujarnya

Baca Juga :  GML Metro Gelar Diskusi Publik Bertajuk FGD

Masih Menurut Slamet “Pada Momentum Sumpah Pemuda kali ini saya mengajak bersama-sama kita bersatu padu Berkolaborasi Membantu Warga Masyarakat yang membutuhkan, Peduli Lingkungan dan membangun Kota dengan semampu kita, serta kita menghilangkan segala macam  Perpecahan dan Perbedaan,” paparnya dengan penuh semangat

Sementara itu Menurut Juminah (70) RT/RW 30/12 Hadimulyo Timur Warga penerima Kursi Roda mengucapkan “Yaalloh yarobbi syukur Alhamdulillah anak-anak ku atas bantuannya Korsi Roda,” ujarnya sambil berurai airmata.

Baca Juga :  GML Metro Bagikan Minyak Goreng dan Sembako Jum'at Berkah

Kaget sekali saya rupanya keinginan saya berbulan-bulan ingin punya kursi roda bisa terwujud hari ini, teimakasih banyak semoga Alloh SWT membalas semua kebaikannya ya Aamiin…., Imbuhnya.

Sementara itu Menurut Muzanni selaku Sekjend GML Metro mengatakan “Selain Kursi roda yang kita bagikan Juga Paket Sembako, dan santunan Yatim piatu diberikan kepad Muhammad Irfan Maulana RT/RW 05/03 Purwosari Metro utara Semoga Bermanfaat bagi masyarakat dan teman-teman GML Metro bisa semakin Solid, Konsisten dan Istiqomah”, tegasnya. (Red)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum