Klik Gambar
LAMPUNG TIMUR-(HPN)- Petugas Kepolisian Polres Lampung Timur Polda Lampung, pada Rabu (19/4) pagi, dengan sigap membantu melakukan proses evakuasi dan penyelamatan nyawa seorang warga masyarakat, yang menjadi korban kecelakaan lalulintas, di jalan raya Pekalongan.
Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, didampingi Kasat Lantas IPTU Bima Alief CG, menjelaskan bahwa peristiwa kecelakaan lalulintas tersebut terjadi di Jalan Raya Kecamatan Pekalongan, Kabupaten Lampung Timur, pada Rabu (19/4) sekitar pukul 04.45 Wib.
Berdasarkan Data Pihak Kepolisian, Peristiwa Kecelakaan berawal saat 1 unit Truk Colt Diesel dengan nomor polisi BE 8089 IT, yang dikemudikan oleh RD warga Rumbia Kabupaten Lampung Tengah, melintas dari arah Gedung Dalam, menuju Pekalongan, menabrak SP (68) warga Desa Pekalongan, yang sedang berjalan di bahu jalan.
“Pengemudi Truk Colt Diesel diduga mengantuk, dan kehilangan konsentrasi, sehingga menabrak korban,” terangnya.
KSPKT C Polsek Pekalongan AIPTU Sodikun, yang menerima informasi terkait adanya peristiwa tersebut, segera bergerak ke lokasi kejadian, dan langsung mengevakuasi korban ke Rumah Sakit terdekat, untuk mendapatkan perawatan medis.
“Korban yang diduga mengalami luka berat, dan tidak sadarkan diri ini, segera dievakuasi oleh Petugas Kepolisian Polsek Pekalongan, ke rumah sakit terdekat,” ujarnya.
Kejadian Kecelakaan Lalulintas tersebut, saat ini tengah ditangani oleh Petugas Kepolisian Satuan Lalulintas Polres Lampung Timur. (Rilis/Eko)