Hitungan Cepat, Ela-Azwar Dan Mirza-Jihan di Way Bungur Unggul

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-Halopaginews.com-  Proses hitung cepat rakata yang di tayangkan langsung Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Timur Paslon Ela-Azwar tinggalkan Paslon Dawam-Ketut.

Eko Wahyuntoro Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Lampung Timur berserta jajaran mengucapkan selamat atas Unggulnya Suara Paslon Ela-Azwar dan Paslon Mirza-Zihan. Rabu (27/11/24) petang.

“Kami dari SMSI Kabupaten Lampung Timur mengucapkan selamat kepada pasangan Calon Bupati Ela-Azwar Hadi dan pasangan Calon Gubernur Mirza-Jihan, karena dari hasil hitungan suara cepat ini kami yakin tidak akan jauh berbeda, saat ini suara yang masuk itu sudah mencapai 70 persen lebih realnya,”ucap Eko.

Berdasarkan hitung cepat Pasangan Calon Gubernur nomor urut 1 mendapatkan perolehan suara 16,5 persen, sedangkan Paslon nomor urut 2 Mirza -Jihan sudah mencapai 84,5 persen.

Baca Juga :  Jalin Silaturahmi Rekan Media di Sekretariat Gementaranews di Lampung Timur

Sementara perolehan suara sementara untuk Paslon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur Ela-Azwar nomor urut 01 sebesar 61,3 persen. dan Paslon nomor urut 02 Dawam – Ketut masih di angka 38,6 persen.

Dari pantauan sementara di TPS 001 Desa Mataram Marga Kecamatan Sukadana, Paslon nomor 1 memperoleh suara sebanyak 174 suara. dan untuk Paslon nomor urut 2 memperoleh suara 144.

Pada TPS 02 Desa Bumiayu Kecamatan Sukadana terdapat perbedaan suara yang lumayan jauh.

Paslon nomor 1 memperoleh 262 suara.
dan untuk Paslon nomor 2 hanya memperoleh 74 suara.

Pada TPS 003 Bumiayu pun demikian jauh selisih perolehan suara Paslon nomor 1 sebanyak 284 suara, sementara untuk Paslon nomor 2 mendapatkan 94 suara.

Baca Juga :  Direktur UT Lampung Kunjungan di Desa Kalipasir Way Bungur

Begitu juga pada TPS 04 Desa Banjarejo Kecamatan Batanghari, Paslon nomor 1 memperoleh 156 suara. Dan Paslon nomor 2 hanya mendapatkan sebanyak 68 suara.

Pun demikian pada TPS 7 Dusun 4 Desa Labuhan Ratu Satu Kecamatan Way Jepara, Paslon nomor 1 masih unggul, dengan 231 suara, sedangkan untuk pasangan nomor 2 Dawam- Ketut hanya mendapat 49 suara.

Sementara rekapitulasi perolehan suara hitung cepat pemilihan Bupati Lampung Timur di wilayah kecamatan Way Bungur Ela-Azwar Hadi memperoleh hitungan global nya dengan jumlah 9.171 suara dan Dawam-Ketut hitungan suara 4.392 suara dan selisih 4.779 suara. Lebih unggul Pasangan Calon Ela-Azwar Hadi. (*)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum