Lokakarya Mini Lintas Sektoral Bidang Kesehatan Kecamatan Bandar Mataram

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Tengah-Halopaginews.com- Serka Saino Babinsa Koramil 411-10/SM, mewakili Danramil 10/SM Kapten Cke M. Taufiek, menghadiri Acara Lokakarya Mini Lintas Sektoral Bidang Kesehatan (Linsek) bertempat di Aula Desa Jati Datar Kecamatan Bandar Mataram, Kabupaten Lampung Tengah,Rabu (12/02/2025).

Lokakarya Mini Lintas Sektoral merupakan suatu pertemuan antar petugas puskesmas dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas dan membina peran serta masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas.

Baca Juga :  Desa Mataram Baru Pilot Project Desa Bersih Narkoba

Dalam rangka penguatan program kerja dan sebagai bentuk upaya penggalangan serta pemantauan kegiatan sesuai dengan perencanaan.

Tampak hadir dalam acara tersebut Camat Bandar Mataram Eko Meidyanto,S.Pd.,MM., Kapuskes M. Prihartiningsih,S.ST, Kapuskes Sriwijaya dr. Beni, Kapolsek diwakili Kanit Intel Aiptu Maryono, seluruh Kepala Kampung, KUPT, PKK, Kader Kesehatan se wilayah kerja Kec. Bandar Mataram, Ketua HIMPUDI, Ketua MKKS dan Ketua K3S.

Baca Juga :  Polsek Way Bungur Lakukan Penanganan Banjir Didesa Tanjung Tirto Dan Berikan Bantuan Makanan

Kegiatan diisi dengan pemaparan tentang Lokmin lintas sektoral, HIV, TBC, Stunting dan Sosialisasi serta DBD dengan tujuan agar Pencapaian Program di bidang kesehatan dapat maksimal dan dilanjutkan tanya jawab di bidang Kesehatan. (*)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum