Bupati Asahan Resmikan Kantor Baru Inspektorat

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Asahan (HPN) – Bupati Asahan meresmikan Kantor baru Inspektorat di Jalinsum. Rabu (22/01/2020).

Menurut Bupati Asahan bahwa Pembangunan Gedung Inspektorat baru ini, merupakan bentuk komitmen Pemkab untuk memperkuat peran pengawasan. Serta dapat meningkatkan kinerja.

Surya juga mengatakan bahwa Pemkab tetap berkomitmen untuk melaksanakan pembangunan sesuai dengan arah kebijakan pembangunan yang tertuang dalam RPJMD Asahan. Pemerintah juga berkomitmen mewujudkan pemerintahan good government dan clean government.

Baca Juga :  Bupati Asahan Hadiri Sunatan Massal di Kecamatan Kisaran Timur

“Semoga dengan gedung baru ini bisa meningkatkan motivasi dan kinerja inspektorat,” ujar Surya.

Inspektorat Sumut, diwakili pembantu 4, Rahmat Syafi’i ikut hadir dalam peresmian tersebut mengucapkan, terimakasih kepada Bupati Asahan yang terus memfasilitasi pembinaan dan pengawasan inspektorat.

Sementara itu, Inspektur, Zulkarnain menjelaskan bahwa  gedung inspektorat difasilitasi sejumlah ruangan diantaranya ruang pemeriksaan. “Gedung baru ini merupakan kebutuhan bagi inspektorat agar bisa memenuhi kinerja,” sebut Zulkarnain.

Baca Juga :  Pemkab Asahan Mohon Maaf Soal Penundaan Tabligh Akbar

Peresmian gedung yang dihadiri Forkompimda dan seluruh OPD dan Camat dirangkai dengan penandatangan prasasti oleh Bupati dan peninjauan gedung. (Bangun)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews