Personil Gabungan TNI-POLRI Kawal Vaksinasi Usia 6-11 Tahun

Foto, Koramil Way Bungur dan Polsek Way Bungur

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-(HPN)- Sebanyak 8 Personil Gabungan TNI-Polri dari Koramil 429-02/Way Bungur dan Polsek Way Bungur melaksanakan pendampingan Vaksinasi Covid-19 Usia 6-11 Tahun, di SDN 1 Toto Mulyo,Way Bungur, Lampung Timur, Kamis (06/01/2022).

Danramil 429-02/Way Bungur melalui Batuud Pelda Nasib mengatakan, hari ini sudah dimulai vaksinasi tahap I jenis Sinovac untuk usia 6 – 11 tahun di Kecamatan Way Bungur tepatnya di SDN 1 Toto Mulyo.

Foto, Koramil Way Bungur
Foto, Koramil Way Bungur

“Kami menghimbau sekaligus mengajak kepada orang tua agar anak-anak segera mendapatkan vaksin, selain di sekolah bisa juga diajak ke puskesmas. Mari bersama-sama kita selamatkan anak kita dimasa pandemi ini,” terangnya.

Baca Juga :  Respon Cepat TNI-Polri, Gagalkan Aksi Tawuran Di Lampung Timur

Pada kesempatan tersebut Pelda Nasib menyampaikan pelaksanaan vaksinasi usia 6-11 tahun butuh perlakuan khusus karena tidak sedikit anak-anak tersebut yang takut disuntik.

“Vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun membutuhkan kesabaran dan perlakuan khusus. Maklum masih kecil dan tidak sedikit diantara mereka menangis dengan alasan takut disuntik”, pungkasnya.

Pihaknya juga menginformasikan bahwa salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk vaksin karena anak-anak belum memiliki KTP adalah cukup dengan membawa Kartu Keluarga (KK) atau dokumen lainnya yang mencantumkan NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan tentunya anak tersebut dalam kondisi sehat.

Baca Juga :  Kodim 0429/Lamtim Gandeng RSUD Sukadana Kembali Gelar Serbuan Vaksinasi Lansia Tahap II

Sementara Kapolsek Way Bungur Iptu Riki Setiawan, S.H.M.H menambahkan total capaian hari ini usia 6-11 tahun memang belum maksimal hanya 44 Orang karena sesuai stok vaksin yang ada.

“Tadi sudah berkoordinasi ke Dinkes dan jajaran Polsek lain ternyata stok vaksin kosong adapun jumlahnya terbatas dan dipakai diwilayah masing-masing. Kedepan jika vaksin sudah ready khususnya Kecamatan Way Bungur pasti akan kita gas lagi untuk mengejar capaian dosis tahap I usia 6-11 tahun”, tambahnya. (Eko)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum