Akhir Masa Jabatan, Kasat Reskrim Polres Lamtim Torehkan Prestasi

Foto, Akhir Masa Jabatan, Kasat Reskrim Polres Lamtim Torehkan Prestasi

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

LAMPUNG TIMUR-(HPN)-  Polri yang selalu menjadi pintu gerbang utama pencegah dan penanganan kejahatan khususnya pada Satuan Reserse Kriminal, Polres Lampung Timur.

Membuktikan hal tersebut Kasat Reskrim Polres Lampung Timur AKP Ferdiansyah, S.IK kembali menerima penghargaan dari Kapolda Lampung pada Jum’at (7/7/22).

Foto, Polda Lampung
Foto, Polda Lampung

Penghargaan tersebut diperoleh sebagai pengungkapan kasus C3 terbanyak dalam kurun waktu bulan Januari hingga Juni 2022 yang diserahkan langsung oleh Wakapolda Lampung Brigjen Pol Drs. Subiyanto yang dalam hal ini mewakili Kapolda Lampung pada saat pelaksanaan Apel Gabungan Tekab 308 Polda Lampung dan Jajaran.

Baca Juga :  Dandim 0429/Lamtim Hadiri Apel Kesiapan Vaksinasi Covid-19 Keliling Polres Lampung Timur

“Alhamdulillah dapat kembali mendapatkan sebuah prestasi di akhir masa jabatan saya sebelum berpindah tugas ke Direktorat Reskrimsus Polda Lampung. Hal ini tentunya saya persembahkan untuk Bapak Kapolres yang dimana selalu mensupport saya dan anggota hingga bisa mendapatkan prestasi luar biasa ini.”Ujar Kasat Reskrim.

Terpisah, Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution, S.H, S.IK, M.H juga memberikan ucapan selamat kepada Kasat Reskrim.

Baca Juga :  Dandim 0429/Lamtim Hadiri Peresmian 1.898 Titik Air Secara Virtual

“Alhamdulillah, tentunya selamat kepada Kasat Reskrim dan anggota yang kembali membawa nama baik Polres Lampung Timur yang semoga ini akan menjadi hal yang lebih baik bagi Polres dan karirnya pribadi. Tentunya saya selaku Kapolres turut bangga.”Pungkas Kapolres.(Humas Polres Lampung Timur/Eko)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum