Dir Narkoba Polda Lampung Didampingi Kapolres Lamtim Patroli Skala Besar Dan Pengecekan TPS

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-Halopaginews.com- Dir Narkoba Polda Lampung Kombespol Irfan N selaku Perwira Pengamat Wilayah (Pamatwil) di wilayah hukum Polres Lampung Timur, didampingi Kapolres Lampung Timur AKBP Benny Prasetya dan Dandim 0429/Lamtim Letkol Arm. Arief Budiman, melaksanakan patroli skala besar dan pengecekan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Rabu (27/11/2024).

Kegiatan ini bertujuan memastikan keamanan dan kelancaran proses pemungutan suara dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Patroli dimulai dengan menyambangi TPS 2 dan 3 di Desa Negeri Katon, Kecamatan Marga Tiga. Kedua TPS ini merupakan titik strategis yang menjadi perhatian khusus untuk mengantisipasi potensi kerawanan seperti gangguan keamanan atau ketidakpuasan pemilih. Dalam pengecekan tersebut, Dir Narkoba Polda Lampung dan Kapolres memastikan seluruh petugas penyelenggara Pilkada menjalankan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku.

Baca Juga :  Seorang Warga Pekalongan Lapor Polisi, Telah Kehilangan Dompet Yang Berisikan Surat Berharga

Rombongan kemudian melanjutkan patroli ke TPS 2 di Desa Negeri Tua, kecamatan Margatiga dan TPS 7 desa pasar Sukadana. Di lokasi ini, perhatian diberikan pada tingkat partisipasi pemilih serta kondisi keamanan sekitar. Selain memastikan perlengkapan logistik Pilkada tersedia lengkap, patroli juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk menjaga suasana kondusif selama proses pemungutan suara berlangsung.

Kegiatan ditutup dengan pengecekan TPS khusus di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Sukadana. TPS ini melayani pemilih yang berada di dalam rutan. Dalam kunjungannya, Dir Narkoba Polda Lampung mengapresiasi petugas rutan yang telah menyediakan fasilitas bagi para tahanan untuk menggunakan hak pilih mereka.

Kapolres Lampung Timur AKBP Benny Prasetya menyampaikan bahwa kegiatan patroli dan pengecekan TPS ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama tahapan Pilkada berlangsung. “Kami mengerahkan personel secara maksimal untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, termasuk melakukan patroli skala besar di seluruh wilayah hukum Polres Lampung Timur,” ujarnya.

Baca Juga :  Sat Resnarkoba Polres Lamtim Dan BNNK Lamtim Gelar Razia Narkoba Dan Miras di Tempat Karaoke

Dir Narkoba Polda Lampung menambahkan bahwa koordinasi antara Polri, TNI, dan penyelenggara Pilkada harus terus diperkuat. “Kami berkomitmen menjaga netralitas dan memastikan seluruh tahapan Pilkada berjalan lancar tanpa gangguan,” tegasnya.

Kegiatan patroli ini berjalan dengan aman dan lancar, serta disambut positif oleh masyarakat setempat. Polres Lampung Timur berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi suksesnya Pilkada 2024. (Humas Polres Lamtim)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum