Bupati Asahan Lantik Eselon II Lingkungan Pemkab

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Asahan (HPN) – Bupati Asahan Surya, melantik 8 ASN dengan jabatan Eselon II lingkungan Pemkab setempat, berlangsung di Aula Melati kantor Bupati Asahan. Senin (29/06/2020).

Dalam sambutannya, Bupati Asahan Surya, mengatakan, bahwa pejabat eselon II tersebut dilantik berdasarkan surat keputusan Bupati Asahan Nomor 65-BKD-Tahun-2020. Sekaligus menindaklanjuti ketentuan Undang-Undang Nomor 10 tahun 2016 pasal 71 ayat 2 dan pasal 89 ayat 1 Peraturan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia nomor 15 tahun 2017dalam melakukan pelantikkan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama.

Baca Juga :  Lagi, Warga Tionghoa Asahan Salurkan APD 

Adapun 8 orang ASN jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik oleh Bupati Asahan antara lain. Buwono Prawana menjabat Kadispora dan Pariwisata Kabupaten Asahan, Edi Sukmana menjabat Staf Ahli Bupati Asahan, Harry Naldo  menjabat Kaban Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Asahan, Sopyan Manulang menjabat Kasat Polisi Pamong Praja Kabupaten Asahan, Agus Jaka Putra menjabat Kadis Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan, Yusnani menjabat Kadis Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Asahan, Asrul Wahid menjabat Kalak BPBD Kabupaten Asahan, Elfina Br Tarigan menjabat Kadis Kesehatan Kabupaten Asahan.

Baca Juga :  Kapolda Kalimantan Utara Mengikuti Latihan Shorinji Kempo

“Kepada pejabat yang dilantik bekerjalah sesuai dengan sumpah yang di ucapkan, jadilah pejabat yang cerdas sesuai Visi Misi Pemkab Asahan yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri, dan semoga Amanah,” pinta Bupati Asahan.

Tampak hadir dalam acara tersebut, Para Asisten, OPD dan beberapa Camat dilingkungan Pemkab Asahan. (Bangun)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews