KPU Asahan Sosialisasi Tahapan Pencalonan Pilkada

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Asahan (HPN) – KPU Asahan melaksanakan sosialisasi tahapan Pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Asahan Tahun 2020 di hotel Antariksa. Sabtu (15/08/2020).

Pelaksanaan kegiatan ini di hadiri Partai Politik, IDI, BNN, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan Prop Sumatera Utara, Dinas Catatan Sipil, Pengadilan Negeri Kisaran, Kakan Kesbang, dan Polres Asahan.

Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu Kabupaten Asahan Khomaidi Hambali Siambaton, mengatakan, bahwa salah satu tahapan rusial dari pemilihan Kepala Daerah adalah pencalonan.

“Perlu di ketahui bersama bahwa pencalonan terdiri dari 2 jalur yaitu jalur independent dan jalur melalui partai politik. Dan Asahan tidak ada calon yang maju dari indepemdent,” ucap Khomaidi.

Baca Juga :  Ipda Marzuki Patroli dan Giat Bansos

Selanjutnya Khomaidi menambahkan, dalam proses verifikasi administrasi dan verifikasi faktual dari pencalonan sangat berpotensi terjadi permasalahan. Dengan harapan ini tidak akan terjadi dalam pencalonan dan dapat berjalan dengan lancar sehingga kontesta dapat masuk ring secara sehat semua.

“Seandainya terjadi permasalahan maka jalur yang akan di tempuh oleh pengurus partai politik ada mekanisme yang di atur dalam UU melalui sengketa atas objek yang di keluarkan oleh KPU terkait penetapan pasangan calon.” jelasnya.

Menurut Hidayat, bahwa sosialisasi ini merupakan suatu momen yang penting bagi partai politik untuk mengetahui tahapan-tahapan pencalonan Kepala Daerah dan wakil kepala daerah.

Baca Juga :  Pentingnya Kolaborasi Antara Institusi Pendidikan dengan Media, PW IWO Lampung Adakan Pertemuan dengan Rektor Unila

“Beberapa hari belakangan ini, telah dilakukan monitoring pencoklitan data pemilih di masing-masing kecamatan untuk Pilkada 2020. “Memang sebagian instansi dan ormas ikut serta mensukseskan pencoklitan data tersebut.” ujarnya.

Dalam pencalonan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, lanjut Hidayat, meminta peran masyarakat untuk memberikan tanggapan dari masing-masing pasangan calon (Paslon).

“Sosialisasi ini bukan dilkukan pada saat ini saja, tapi akan dilakukan BIMTEK kepada partai politik atau pasangan bakal calon, tentang persiapan yang akan dilakukan oleh bakal calon dari masing-masing Partai Politik,” tutup Hidayat. (Bangun)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews