DPC AJO Indonesia Kota Metro, Ucapkan Selamat Hari Jadi ke-12 PT.IDEA

Foto, DPC AJO Indonesia Kota Metro, Ucapkan Selamat Hari Jadi ke-12 PT.IDEA

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Kota Metro-(HPN)- Ketua Aliansi Jurnalistik Online (AJO) Indonesia DPC Kota Metro, Rio Renaldo, SH beserta Sekretaris, Antoni, menjadi salah satu tamu undangan di acara Seremoni Pencatatan Perdana Saham Di Bursa Efek Indonesia, PT.IDEA Indonesia Akademi Tbk (IDEA) di Ballroom Hotel Idea Indonesia Kota Metro. Kamis(09/09/2021)

Acara dihadiri oleh Walikota Metro, Pejabat Kota Metro, Jajaran TNI-POLRI, Petinggi-petinggi Perusahaan di kota metro, Ketua Organisasi Media Kota Metro serta tamu kebanggaan lainnya dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Perintis pada 9 September 2009 sebagai Lembaga Kursus dan Pelatihan, PT.IDEA Indonesia Akademi Tbk (IDEA) menjelma menjadi perusahaan pertama asli Kota Metro yang berhasil melantai di Bursa Efek Indonesia, tepat pda hari jadinya ke-12, 9 September 2021.

Baca Juga :  Rio Renaldo SH, Kecam Komentar Pejabat Wakil Rakyat Diduga Lecehkan Pers di Medsos

IDEA adalah perusahaan pertama bidang jasa pendidikan vokasi di dunia bahkan di dunia, yang tercatat di Pasar saham Indonesia. transformasi IDEA dari kursus Biasa menjadi Perusahaan Terbuka tidak terlepas dari kontribusi komunitas Bisnis TDA (Tangan Di Atas), yang mempertemukan IDEA dengan investor strategisnya, Asiavesta Capital Jakarta.

Semangat kolaboratif, saling mengisi dan amanah dalam kerjasama, menjadikan PT IDEA Indonesia Akademi Tbk perusahaan terbaik penyedia jasa pendidikan Vokasi bidang hospitality, culinary, pastry – bakery dan creative economy di Indonesia.

Baca Juga :  Pemerintah Kota Metro Terima Kunjungan Ombudsman Provinsi Lampung

Ketua dan sekretaris Aliansi Jurnalistik Online (AJO) Indonesia Kota Metro, Rio Renaldo, SH dan Antoni mengucapkan Selamat untuk hari jadi IDEA Indonesia ke-12 sukses selalu dan terus berkarya terutama dalam bidang pendidikan untuk melahirkan Putra Putri terbaik nya untuk Kota Metro bahkan Dunia,”Pungkasnya.  (Red)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum