LITERASI DIGITAL KABUPATEN LAMPUNG TENGAH – PROVINSI LAMPUNG

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Rabu, 22 September 2021, Jam 09.00 WIB
Bapak Presiden Republik Indonesia memberikan arahan tentang pentingnya Sumber Daya Manusia yang memiliki talenta digital. Kemkominfo melalui Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika menyelenggarakan kegiatan Webinar Indonesia Makin Cakap Digital di Wilayah Sumatera di 77 Kab/Kota dari Aceh hingga Lampung. 4 kerangka digital yang akan diberikan dalam kegiatan tersebut, antara lain KECAKAPAN DIGITAL, KEAMANAN DIGITAL, ETIKA DIGITAL dan BUDAYA DIGITAL.
Sebagai Keynote Speaker adalah Gubernur Provinsi Lampung yaitu, Ir. H. Arinal Djunaidi yang memberikan sambutan pembuka dan dukungan penuh untuk Literasi Digital Kominfo 2021.
Webinar membahas tentang KIAT-KIAT MELAWAN HOAX oleh para narasumber yang mempunyai kompetensi di bidang masing-masing serta seorang influencer yang akan ikut berpartisipasi.
Pembahasan mengenai mengenali berita palsu dengan cara, judul berita cenderung provokatif dan sensasional, isi berita cenderung menyudutkan dan menghasut, berita dibuat dari sumber yang tidak terpercaya, serta pembuat berita sangat ingin beritanya cepat viral dan dapat mempengaruhi orang lain untuk berpikir dan bersikap. Cara verifikasi berita melalui, perhatikan judul, periksa sumber berita, baca sampai selesai, serta cermati gaya penulisan, foto, dan tanggal berita. Menurut Jaka Salahudin, S.A.P., menjelaskan dampak dari tidak bijak dalam komentar di media sosial adalah menimbulkan ujaran kebencian yang terdapat dalam dunia digital. Ujaran kebencian adalah tindakan  komunikasi yang dilakukan oleh suatu  individu atau kelompok yang berupa  hinaan, provokasi, body shaming, dan  hasutan yang ditujukan kepada  sekelompok orang atau individu dan  yang paling berbahaya percahan  masyarakat di media sosial. Media sosial tidak selalu memberikan dampak positif. Karena, media sosial juga dapat menimbulkan dampak  buruk bagi penggunanya dan jangan sampai masyarakat meninggalkan jejak digital yang negatif.
Menurut Agung Pramudya Wijaya, M.Sn., menjelaskan konsep pengunaan internet untuk melindungi diri sendiri serta orang lain dari kemungkinan bahaya atau resiko didunia online.Iinternet sehat penting untuk diterapkan karena mengindari cybercrime seperti perjudian, pencurian data, manipulasi data, dan akses illegal. Tips agar dapat berinternet sehat adalah waspadai virus malware, batasa informasi pribadi, tidak melakukan hal yang merugikan para pengguna internet lainnya, tidak menyebarkan informasi yang tidak valid, akses konten positif, jaga privasi account, gunakan internet seperlunya. Diakhiri dengan key opinion leader oleh Yoeriche sebagai model menjelaskan pentingnya melawan hoax agar media sosial dapat berjalan dengan positif dan bermanfaat bagi banyak orang. Jangan samoai hoax membuat perpecahan antar bangsa hanya karena keinginan salah satu oknum yang tidak bertanggung jawab. Lawan hoax bersama-sama, salah satunya dengan tidak mudah percaya dengan berita yang belum jelas sumbernya da nisi berita yang cenderung provokatif.

Dilaporkan oleh : safril