Pastikan Kondusif!! Danramil Bersama Forkopimcam Way Bungur Monitoring Serbuan Vaksinasi

Foto, Pastikan Kondusif!! Danramil Bersama Forkopimcam Way Bungur Monitoring Serbuan Vaksinasi

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-(HPN)- Danramil 429-02/Way Bungur Kapten Inf. Suefdi beserta Anggota Koramil melaksanakan monitoring pelaksanaan serbuan vaksinasi di Desa Kali Pasir, Kecamatan Way Bungur, Kabupaten Lampung Timur, Selasa (26/10/21).

Danramil mengatakan pelibatan Koramil dalam pendampingan dan monitoring terhadap kegiatan Vaksinasi merupakan bentuk kepedulian TNI-AD khususnya Koramil 429-03/Way Bungur terhadap Kemanusiaan.

“Selain itu juga merupakan bentuk tanggung jawab dan kewajiban dalam ikut mendukung program Pemerintah pencegahan dan penanggulangan Covid-19 yang saat ini masih belum berakhir, dengan melaksanakan vaksinasi yang aman dan halal.” Ungkapnya.

Baca Juga :  Peduli Generasi Muda, Batuud Koramil 15/PS Berikan Materi Wasbang

“Harapanya dengan kerjasama dan sinergi para stakeholder tingkat Kecamatan serta dukungan dari semua pihak target yang di bebankan oleh pemerintah yakni pada akhir Desemeber 2021 total masyarakat Provinsi Lampung terkhusus Lampung Timur yang tervaksin harus mencapai 80% bisa tercapai”, Imbuh Danramil.

Pada kesempatan tersebut Danramil juga terus mengingatkan kepada seluruh masyarakat bahwa sudah di vaksin bukan berarti kebal.

“Bukan berarti setelah divaksin seseorang bisa kebal dan tidak bisa tertular Covid-19. Hanya saja saat terkonfirmasi Covid-19 kedua kalinya, gejalanya lebih berat jika tidak divaksin, ” Ujarnya.

Baca Juga :  Nobar Penghargaan Kampung Pancasila Dan Dialog Kebangsaan Di Gelar Kodim 0429/Lamtim

“Kalau virusnya itu bersatu, maka kita juga harus bersama-sama menyelesaikan pandemi. Kalau tidak bekerja sama, maka pandemi Covid-19 ini tidak akan selesai-selesai,” pungkasnya.

Untuk diketahui vaksin tahap I jenis AstraZeneca sejumlah 500 dosis berasal dari Polri sebanyak 380 dosis dan dari Dinkes 120 dosis.

Turut hadir Camat Way Bungur Lusi Aprina, Kapolsek Iptu Riki Setiawan, Ka UPTD Puskesmas Supratman beserta tim kesehatan, Anggota Koramil dan Polsek serta Pamong Desa Kali Pasir. (Rilis/E.W)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum