Klik Gambar
LAMPUNG TIMUR-(HPN-SMSI)- Komandan Kodim 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, S.H meninjau langsung kesiapan stadion yang akan di gunakan untuk pembukaan Liga Santri 2022 Piala Kasad. bertempat di Lapangan Donomulyo, Kecamatan Bumi Agung, Senin (20/6/2022).
Kedatangan Dandim disambut oleh Pasiter Kodim 0429/Lamtim Lettu Kav. Afrizal dan Batiter Pelda Joko Nugroho.
Dandim 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, S.H menyampaikan bahwa kedatanganya tersebut untuk memastikan kesiapan baik sarana dan prasarana sebelum opening ceremony Liga Santri 2022 Piala Kasad.
“Sepintas kesiapan baik sarana dan lapangan sudah memenuhi syarat di atas sehingga memungkinkan untuk menggelar Liga Santri Piala Kasad 2022 di wilayah Kodim 0429/Lamtim,” ujarnya.
Lanjut Dandim, mudah-mudahan dengan adanya Liga Santri dapat menjaring bibit-bibit unggul baik di wilayah Lampung Timur bahkan nasional serta TNI AD semakin dekat dengan santri.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada jajaran Forkopimda termasuk semua pihak dengan semangat yang luar biasa telah mendukung terlaksananya gelaran Liga Santri 2022 Piala Kasad. Semoga kerja keras kita semua akan di catat sebagai amal ibadah”, pungkas Dandim. (Rls/Tarmuji_Eko)