Warga Lampung Timur Dihebohkan Informasi Razia STNK, Kasatlantas Pastikan Hoaks

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-Halopaginews.com- Beredar jadwal razia Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di sejumlah titik di Lampung Timur, ternyata hoaks.

Kasat Lantas Polres Lampung Timur Polda Lampung, Glend Felix Siagian menegaskan, informasi yang beredar di sejumlah grup WhatsApp tersebut tidak benar.

“Informasi tersebut tidak benar, tidak ada kegiatan razia serentak di 5 lokasi tersebut,” ujar Kasat Lantas, Rabu (16/4/2025).

Ia menghimbau agar masyarakat tidak mudah mempercayai kabar yang belum jelas kebenarannya.

“Walaupun demikian kami tetap menghimbau masyarakat agar taat pajak dan mematuhi aturan lalu lintas,” ujarnya.

“Pelanggaran kasat mata dan yang beresiko terhadap keselamatan di jalan tetap akan diberikan tindakan sesuai dengan hukum yang berlaku,” tandasnya.

Baca Juga :  Antisipasi Penyebaran PMK, Babinsa Koramil Sukadana Hadiri Peresmian Posko

Bunyi Informasi Hoaks yang beredar:

Selamat siang menginformasikan bagi yang punya kendaraan akan ada razia mulai tanggal 15 April 2025 sampai 2 minggu ke depan

*Razia STNK* Dimulai Besok, Nih Jadwalnya:

Pemda, Dishub kerja sama dengan Polri menggelar *rajia pajak STNK mobil & motor*.

Bagi kendaraan yang telat bayar pajak.

Berdasarkan data, ada ratusan ribu motor dan mobil yang belum bayar pajak yang masih menggunakan pelat lama.

Bagi kendaraan yang telat bayar pajak 3 tahun atau lebih akan langsung di kandangin.

Baca Juga :  Terlibat Judi, Bos Pabrik di Pekalongan Ditangkap Polisi

Dan bayar derek serta bayar parkir SEHARI Rp 400 ribu.

Berikut jadwal jam dan tempat razianya. Info dari grup WA kiriman dari Bhayangkara polri.

1. pagi jam 10:00-12:00

2. siang dari jam 15:00-17:00

3. malam dari jam 22:00-24:00 dilanjutkan kembali dari Jam 03:00-05:00 wib.

TEMPAT

1. Way jepara

2. Labuan ratu

3. Labuan maringgai

4. Depan pasar tridatu

5. Banding patung

Razia zebra gabungan dengan polres se-Indonesia.

Lengkapi surat surat kendaraan anda. Mohon ditertibkan atribut TNI/Polri yg terpasang di kendaraan anda.

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum