Klik Gambar
Waykanan (HPN) – Polsek Blambangan Umpu melaksanhakan bakti sosial berbagi sembako kepada warga kurang mampu, di Dusun Bedeng Sirap Kampung Negeri Baru, Kecamatan Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan. Kamis (16/04/2020).
Kegiatan dipimpin Kapolsek Blambangan Umpu Kompol. Edy Saputra didampingi Ketua Ranting Bhayangkari Blambangan Umpu Dyah Edy Saputra dan Anggota Polsek Blambangan Umpu.
Kapolsek Blambangan Umpu Kompol Edy Saputra mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian Instansi Polri di tengah terjadinya dampak Pandemi Covid-19.
“Kita hanya berbagi untuk Wilayah Hukum Polsek Blambangan Umpu. Kegiatan ini juga sesuai dengan perintah pimpinan supaya dapat berbagi di tengah wabah Covid-19.” ucapnya.
Bantuan paket sembako tersebut diberikan bagi masyarakat kurang mampu
di Dusun Bedeng Sirap Kampung Negeri Baru Kecamatan Blambangan Umpu Kabupaten Waykanan.
“Saya berharap paket sambako itu bisa sedikit membantu meringankan masyarakat yang terkena dampak pandemi Virus Corona, diantaranya Ibu Maryat, Hasmiyati, Siti Nur Seno, Jangek dan Wati.” terangnya.
Selain membagikan sembako, pihaknya juga melakukan sosialisasi terhadap warga supaya mengikuti anjuran Pemerintah dalam mencegah terjadinya penyebaran wabah Virus Corona.
Kapolsek menambahkan, kegiatan ini juga bertujuan untuk melatih anggota juga, supaya mau berbagi. “Dan ini bukan hanya karena ada wabah Covid-19 saja, dalam momen momen tertentu kami juga melakukan kegiatan Baksos seperti ini,” Imbuhnya. (Zainal)