Surya Bagikan Beras untuk Kaum Dhuafa se-Kabupaten Asahan

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Asahan (HPN) – Bupati Asahan Surya, bagikan beras pada Kaum Daufa se-Kabupaten Asahan, bertempat di aula Kantor Camat Kisaran Barat. Selasa (12/05/2020).

Bupati Asahan di didampingi Asisten I Pemerintahan Jhon Hardi Nasution, OPD dan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Asahan, Camat Kota Kisaran Barat Agus Jaka Putra Ginting, menyerahkan Bantuan 1000 karung beras Kepada 1000 orang  Kaum Dhuafa se-Kabupaten Asahan dengan masing-masing penerima sebanyak 10 Kg beras.

Dalam sambutannya, Surya mengatakan, bahwa pemberian beras kepada kaum dhuafa sebagai upaya Pemerintah Kabupaten Asahan dalam membantu pemenuhan bahan pokok menjelang lebaran dan meringankan beban masyarakat dalam masa pandemi Covid-19, yang anggarannya bersumber dari APBD Kabupaten Asahan tahun 2020.

Baca Juga :  Disdik Asahan Perpanjang Belajar Dari Rumah

Berbeda dengan tahun sebelumnya. Pada tahun ini Pemkab menyerahkan langsung ke Kecamatan masing-masing, hal ini kita lakukan mengingat pada tahun ini sedang dihadapkan dengan penyebaran virus Covid-19.

“Pemerintah dan masyarakat merupakan satu kesatuan yang tak dapat dipisahkan, kegiatan ini merupakan bentuk rasa perduli Pemerintah kepada masyarakat,” ucap Surya.

Mengakhiri sambutannya, Surya mengajak seluruh Lapisan Masyarakat untuk sama sama melawan penyebaran  Covid 19 dengan tetap mengikuti anjuran Pemerintah untuk menghindari keramaian dan tetap menggunakan Alat Pelindung diri dalam beraktifitas.

Baca Juga :  Surya Serahkan LKPD Tahun 2019 ke BPK RI Perwakilan Provinsi Sumut

Sementara itu di tempat yang sama  Bupati Asahan didampingi ketua Baznas Kabupaten Asahan Ansyari Margolang juga menyerahkan bantuan dari Baznaz Kabupaten Asahan, berupa zakat kepada 3250 KK se-Kabupaten Asahan masing-masing memperoleh 10 Kg beras dan bantuan kepada Guru Honorer sebanyak 25 0rang masing masing memperoleh Rp500 ribu.

Ansyari Margolang menyampaikan, bahwa Dana yang disalurkan Baznaz tahun ini sebagian besar bersumber dari  infaq dan zakat Aparatur Sipil Negara (ASN) se-Kabupaten Kabupaten Asahan. (Bangun)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews