PT ARTHA Bantu Perbaiki Infrastruktur Jalan Antar Desa

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Muara Enim (HPN) – Guna membantu memperbaiki infrastruktur jalan antar Desa Sumber Mulia dan Pagar Dewa Kecamatan Lubai Ulu, PT ARTHA memberikan kompensasi berupa menurunkan Alat Berat dan mulai menurunkan material untuk perbaikan jalan. Jum’at (10/07/2020).

Jojon selaku perwakilan PT ARTHA menjelaskan, bahwa bantuan yang diturunkan sebagai bentuk dukungan pihak Perusahaan untuk perbaikan jalan Desa agar mempermudah akses masyarakat.

Baca Juga :  Pembentukkan Panitia Pilkades Desa Sumber Mulia Secara Serentak

“Kami menurunkan alat berat untuk memperbaiki jalan, juga beberapa fasilitas lain, Contohnya Plat untuk memperbaikan Jembatan, sedangkan alat kecil untuk membantu di jalan.” terang Jojon.

Lanjutnya, bantuan tersebut disambut antusias masyarakat, seperti yang di utarakan salah satu warga ,Anardi warga setempat sangat merasa senang didaerahnya akan didirikan PT.

“Yang jelas saya sebagai masyarakat sangat senang didesa kami akan di dirikan PT,dan akses jalan pun sudah sedikit di perbaiki, masyarakat pasti sangat senang.” ungkapnya.

Baca Juga :  Polres Lhokseumawe, Gelar Rakor Antisipasi dan Penanganan Penyakit PMK Pada Hewan Ternak

Ditempat terpisah, hal senada disampaikan Moto, warga Desa Sumber Mulia, bahwa mereka menyambut baik hal ini.

“Kami sebagai masyarakat sangat bersyukur dan kami berharap jalan bisa di cor betton.” harapnya. (Rilis)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews