Penghujung Ramadhan, Kodim 0429/Lamtim Kembali Berbagai Takjil Gratis

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-(HPN)- Komando Distrik Militer (Kodim) 0429/Lamtim melalui Koramil 429-13/Metro Kibang dan Koramil 429-14/Jabung kembali berbagi kebaikan selama bulan Ramadhan.

Pembagian takjil gratis yang dilakukan oleh Koramil jajaran Kodim kali ini berbeda. Yang biasanya diberikan bagi para pengendara yang melintas, di penghujung ramadhan 1444 H Koramil Metro Kibang dan Jabung mengundang anak-anak yatim, dhuafa dan masyarakat kurang mampu hadir langsung ke Makoramil.

Baca Juga :  112 Kepala Desa Terpilih Dilantik Bupati Lampung Timur

Danramil 429-14/Jabung Kapten Inf. Syafri Amrullah menegaskan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk membangun semangat dan motivasi saling berbagi kepada sesama yang sedang melaksanakan ibadah puasa khususnya anak yatim dan para dhuafa.

“Insya Allah pahala akan mengalir bagi siapapun yang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Semoga kegiatan pembagian takjil ini menjadi pembuka jalan bagi kita untuk kemudian lebih banyak memberi manfaat bagi sesama terutama anak yatim dan kaum dhuafa selama bulan ramadhan”, tuturnya Rabu Sore (19/4/2023).

Baca Juga :  Satbinmas Polres Lamtim Hadiri Rakor FKUB di Gedung Muhammadiyah Lamtim

Pada kesempatan yang sama Danramil 429-13/Metro Kibang melalui Batuud Pelda Sugiyanto menyampaikan pembagian takjil diharapkan mampu memperkokoh ukuah islamiah.

“Semoga amanah ini semakin mengukuhkan bahwa hadirnya Kodim 0429/Lamtim bersama Koramil jajaran semakin dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat dan tetap semangat dalam berbagi kebaikan”, pungkasnya. (Red)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum