Klik Gambar
Sukadana-(HPN)- Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi memberi sambutan sekaligus melepas peserta lomba Karnaval / Pawai Budaya Dalam Rangka Memperingati HUT RI ke 78, acara yang berlangsung di Kecamatan Sukadana, Rabu (16/08/2023).
Momentum peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 ini, semoga semakin memantapkan, serta meningkatkan dan memperkokoh tekad maupun semangat kita, untuk membangun Kabupaten Lampung Timur, “ujarnya Azwar Hadi.
Dalam kesempatan ini, tentunya saya sangat menyambut baik dilaksanakannya lomba karnaval / pawai budaya ini, sebagai wujud partisipasi masyarakat, dalam memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Mari kita isi kemerdekaan ini dengan berbagai karya nyata dan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat salahsatunya pelaksanaan lomba karnaval ini, sebagai wujud kegembiraan masyarakat dalam memperingati hari kemerdekaan,”ucap Azwar Hadi.
Semoga dapat semakin mempererat tali silaturrahmi masyarakat Kecamatan Sukadana khususnya, sehingga akan terus terbangun kebersamaan dan gotong-royong, dalam menjalin kekeluargaan.
“Saya juga berharap kepada seluruh lapisan masyarakat, agar selalu menjaga persatuan dan kesatuan, saling menghormati dan menjaga lingkungan, agar tetap kondusif, aman, nyaman dan tentram. “Mari kita bersama-sama berdo’a, semoga Kabupaten Lampung Timur senantiasa tumbuh dan berkembang, menjadi daerah yang nyaman bagi warganya,”tutur Azwar Hadi.
Dengan mengucap “Bismillahirrahmanirrahim”, lomba Karnaval atau Pawai Budaya Dalam Rangka Memperingati HUT RI ke 78 secara resmi saya nyatakan dimulai,”tutup Azwar Hadi. (Red)