SMP Negeri 4 Kota Metro Raih Penghargaan Disiplin Pegawai

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Kota Metro (HPN) – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 Kota Metro meraih penghargaan atas penegakkan disiplin pegawai dilingkungan Pemerintah Kota Metro tahun anggaran 2019.

Acara tersebut berlangsung di halaman Kantor Walikota Metro usai melaksanakan apel dan penyerahan SK kenaikan pangkat PNS Kota Metro. Senin (23/9/19).

Bertindak selaku penyerahan piagam penghargaan secara simbolis, Sekda Kota Metro A. Natsir, yang mewakili Walikota Metro Pairin, kepada Kepala Sekolah SMP Negeri 4 Kota Metro Sunanto.

Baca Juga :  Anggota Dewan Metro Peduli Warga Ditengah Pandemi

Adapun pemberian reward ini merupakan hasil penilaian secara Komprehensif dari team pembinaan dan penegakkan disiplin pegawai lingkungan Pemerintah Kota Metro. Tentunya hal ini dilaksanakan sebagai upaya menyeluruh dalam rangka meningkatkan disiplin dan kinerja pegawai sekaligus memotivasi para Kepala Satuan kerja beserta jajarannya, untuk selalu meningkatkan komitmen dan tanggung jawabnya dalam mengemban tugas keseharian sebagai Abdi Negara dan Abdi masyarakat. Sesuai apa yang disampaikan Oleh Sekda Kota Metro beserta team Penilaian, baik disiplin waktu maupun bekerja dalam hal kelengkapan pakaian.(Rio)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews