Kepala BNNK Lamtim Jadi Inspektur Upacara Bendera di Pondok Pesantren Muhammadiyah Al Ghifari

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

Lampung Timur-Halopaginews.com- Kepala BNNK Lampung Timur bertindak selaku Inspektur Upacara pada upacara bendera di Pondok Pesantren Muhammadiyah Al Ghifari, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur.

Upacara dihadiri 700 orang siswa SMP dan SMA Muhammadiyah Al Ghifari beserta dewan Guru. Pada kesempatan tersebut juga hadir Mudir Ponpes Al Ghifari KH M Dimyati SPd, Kepala Sekolah SMA dan SMP Muhammadiyah Al Ghifari Batanghari.

Baca Juga :  Dinas Kesehatan Metro Gelar Peresmian Pemeriksaan Test HPV DNA Dan Sadanis
Foto, Sekolah
Foto, Sekolah

Hal itu disampaikan Maman Kepala BNNK Lampung Timur mengajak seluruh siswa-siswi untuk menjauhi bahaya narkotika dan menjaga lingkungan pergaulan yang positif,” ucapnya Kepala BNNK Lamtim.

“Kami berharap dan yakin siswa siswi pondok pesantren lebih menjaga diri dari bahaya narkoba. Karena disetiap hari nya selalu di ajarkan tentang ilmu pendidikan agama Islam, dan pondok pesantren bersih narkoba,”pungkasnya.

Baca Juga :  Hidup Jurnalis!! SMSI Lampung Timur Meminta APH Proses Hukum Pelaku Pengeroyokan Ketua SMSI Way Kanan

Sementara itu KH Dimyati pimpinan daerah muhammadiyah lampung timur mengajak seluruh masyarakat untuk menjauhi bahaya penyalahgunaan narkoba antara lain dengan memasukan putra dan putrinya ke Pondok Pesantren.

Pondok pesantren merupakan salah satu jalan alternatif tempat terbaik untuk mendidik anak-anak karena sistem pendidikan yang diawasi 24 jam agar dijauhkan dari penyalahgunaan narkoba dan bersih narkoba,”pungkasnya. (*)

Dilaporkan oleh : Redaksi Umum