Bupati Rokan Hilir Bukber Bersama Warga

| 𝕿𝖊𝖗𝖎𝖒𝖆𝖐𝖆𝖘𝖎𝖍 𝕵𝖆𝖉𝖎 𝕻𝖊𝖒𝖇𝖆𝖈𝖆 𝕾𝖊𝖙𝖎𝖆.

Klik Gambar

RIAU (Rokan Hilir), Halopaginews.com – Bupati Rokan Hilir Suyatno kunjungi warga di Kecamatan Bagan Sinembah, untuk menghadiri acara buka bersama (bukber) di MES Camat setempat, serta Safari Ramadhan yang akan dilaksanakan di Masjid Al-Fath, yang berada di Jalan Jenderal Sudirman, Kepenghuluan Bagan Batu Barat, Kecamatan Bagan Sinembah. Rabu (22/5/19).

Dalam sambutannya, Bupati Suyatno mengatakan, bahwa kegiatan Safari Ramadhan ini sudah ketiga kalinya dilaksanakannya di kabupaten Rokan Hilir.

“Untuk malam ini, di Kepenghuluan Bagan Batu Barat merupakan Safari Ramadhan yang ke 4 kali,” ujarnya.

Diketahui sebelumnya, menjelang waktu buka puasa, Bupati memberi santunan kepada 112 anak yatim di Masjid Raya Annur Bagan Batu.

Baca Juga :  Mathematica 10 released on Raspberry Pi

Selanjutnya, Bupati juga berterimakasih kepada Warga Rokan Hilir, khususnya ditiga Kecamatan yakni Bagan Sinembah, Bagan Sinembah Raya dan Balai Jaya, dimana pada pemilihan umum Presiden dan Pileg beberapa waktu lalu berjalan aman dan kondusif.

“Terimakasih kami ucapkan, karena pemilu di Kabupaten Rokan Hilir berjalan kondusif, khususnya tiga kecamatan ini,” pungkasnya.

Hal senada disampaikan Camat Bagan Sinembah Sakinah SSTP, yang pada kesempatan itu juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Bagan Sinembah, atas suksesnya Pilpres dan Pileg beberapa waktu lalu yang berlangsung secara damai dan kondusif.

Baca Juga :  Akibatkan Kecelakaan, Warga Keluhkan Jalan Raya Gunung Sakti Selalu Tergenang Banjir Saat Hujan

Sambung Sakinah, meski berbeda pilihan, tapi Warga Kecamatan Bagan Sinembah tetap bersatu, dan tidak gampang terprovokasi sehingga Pilpres berlangsung aman dan kondusif.

“Sekali lagi kami ucapakan terimakasih kepada warga Bagan Sinembah, untuk itu mari kita songsong masa depan yang lebih baik lagi,” tutup Camat.

Tampak hadir dalam acara tersebut, Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Rocki Soenoko, Kepala Dinas (kadis), Kepala Bagian (Kabag) , Datuk Penghulu, Lurah dan unsur masyarakat lainnya.(Rls/Taufik)

Dilaporkan oleh : Redaksi Halopaginews